Wujud Kepedulian Sosial, Relawan Ansharu Syariah Bagikan Nasi Jumat Berkah di Jatibening
BEKASI (ansharusyariah.com)— Relawan Ansharu Syariah Jaktimbekut kembali melaksanakan kegiatan sosial rutin berupa “Nasi Jumat Berkah” sebagai wujud kepedulian terhadap sesama. Kali ini, aksi sosial tersebut dilaksanakan di Masjid Nurul Huda, Jatibening, Pondok Gede, Bekasi Barat pada Jum’at, (10/10/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Relawan Ansharu Syariah menyalurkan donasi dari para dermawan dalam bentuk paket nasi siap santap yang dibagikan kepada jamaah dan warga sekitar masjid selepas shalat Jumat. Program ini merupakan bentuk nyata semangat gotong royong dan kepedulian sosial yang terus dijaga oleh para relawan Ansharu Syariah.
Ketua Relawan Ansharu Syariah Jaktimbekut, Mardi, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi.
“Syukron jazakumullah khairan katsiran kepada seluruh donatur yang telah mendukung kegiatan ini. Semoga Allah ‘Azza wa Jalla membalas dengan pahala berlipat ganda dan menjadikan kita semua istiqamah dalam beramal sholeh,” ujarnya.
Adapun relawan lapangan yang terlibat antara lain Pak Amir dan Pak Ali.
“Pak Ali meskipun usianya sudah sepuh, tapi beliau tetap bersemangat dalam menebar manfaat untuk sesama,” ungkap Mardi.
Melalui kegiatan “Nasi Jumat Berkah” ini, Relawan Ansharu Syariah berharap semakin banyak masyarakat yang tergerak untuk berbagi dan menebar manfaat, khususnya di hari penuh keberkahan, hari Jumat.