Berbagi di Bulan Penuh Berkah, Ansharu Syariah Bagikan Paket Iftor di Bima.
BIMA (ansharusyariah.com)- Bulan Suci Ramadhan, bulan penuh magfiro, Sahrul Mubarak Jama’ah Ansharu Syariah Wilayah Nusra melakukan aksi bagi 100 paket Iftor kepada penguna jalan Gajah Mada Kota Bima. ahad, (19/05/2019).
Dalam kegiatan tersebut, Abu Ibrahim selaku Koordinator aksi menyampaikan, bahwa acara tersebut sudah biasa dilakukan anggota Ansharu Syariah sebelum puasa Ramadhan.
Yakni dengan membagikan makanan gratis kepada warga di kampung dan desa, ia menyampaikan Satu Hadist Rasulullah yang diriwayatkan Tirmidzi.
مَنْ فَطَّرَ صَائِمًا كَانَ لَهُ مِثْلُ أَجْرِهِ غَيْرَ أَنَّهُ لاَ يَنْقُصُ مِنْ أَجْرِ الصَّائِمِ شَيْئًا
“Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa tersebut sedikit pun juga,” katanya.
Keutamaan memberikan makanan berbuka bagi muslim yang berpuasa disebutnya sebagai salah satu motivasi melakukan aksi tersebut.
“Semoga tercatatat sebagai amal sholeh di sisi Allah, walaupan apa yang Kami berikan jumlahnya tidak terlalu besar,” tandasnya.
Reporter : Saad