News

Bersama Forum Medan, Yanmas Ansharu Syariah Bali Gelar Baksos di Wilayah Pelosok Buleleng Bali.

DENPASAR (ansharusyariah.com)- Dalam rangka menyambut bulan suci Romadhon 1440 Hijriah, Pelayan Masyarakat (Yanmas) Jamaah Ansharu Syariah wilayah Bali bersama Forum Medis dan Aksi Kemanusiaan (Me-DAN) Bali menggelar baksos di desa Pegayaman atas, Kabupaten Buleleng, Singaraja, ahad, (5/5/2019).

Sasaran baksos adalah 30 KK warga di sebuah dusun yang terletak di tengah hutan desa Pegayaman. Para relawan harus memanggul sembako dengan berjalan kaki untuk menuju lokasi baksos tersebut.

Dalam baksos tersebut, Ketua Yanmas Bali Eko Teguh menjelaskan, bahwa setiap keluarga mendapat 25 kg beras, 1 kg gula pasir, 2 liter minyak gorenh, 1 botol sirup, 1 buah mukena, dan 1 buah sarung.

“Untuk di musholla kami titipkan 50 kg kurma untuk sajian berbuka puasa,” katanya.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada para donatur (agniya’) yang telah menitipkan donasinya kepada kami, semoga Allah mencatat sebagai amal ibadah dan melapangkan rizki, aamiin,” imbuhnya.

Sementara itu, ketua Forum Me-Dan Bali Suherman berharap aksi berbagi terhadap sesama tersebut dapat dilakukan dengan rutin terlebih di bulan ramadhan seperti saat ini.

“Dan tak lupa kami mengucapkan banyak terima kasih kepada para donatur yang masih memberikan kepercayaan kepada kami untuk menyalurkan bantuan yang kami serahkan kepada muslim pegayaman atas,” ujarnya.

“Mudah mudahan Alloh membalas dengan yang lebih baik,” sambungnya.

Suherman juga mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Romadhon 1440 H.

“Semoga Alloh melimpahkan keberkahan kepada kita semua, aamiin,” tandasnya.

Reporter : Hedy

Lihat lebih banyak

Artikel terkait

Back to top button