Ansharu Syariah Nusra Perkuat Langkah Jamaah Dalam Meraih Kemenangan Bersama Umat
BIMA (ansharusyariah.com)- Dalam rangka menguatkan langkah jama’ah meraih kemenangan bersama umat, Jama’ah Ansharu Syariah wilayah Nusra mengkaji materi tentang tantangan umat menghadapi fitnah akhir zaman, dengan pemateri staf majelis syuro ustadz Ahmad Basyir.
Acara yang berlangsung di Bima pada sabtu, (13/4/2019) tersebut di hadiri oleh Amir Ansharu Syariah ustadz Muhammad Achwan Qoid Hisbah Markaziyah Ustadz Yudo dan di ikuti tiga Mudiriyah, yakni Mudiriyah Kota Bima, kabupaten Bima dan mudiriyah Dompu.
Dalam pemaparannya, ustadz Ahmad Basyir mengatakan, bahwa materi tentang akhir zaman itu sangat penting untuk di kaji umat Islam agar dapat memahami fitnah akhir zaman, dan supaya umat bisa menjauhi fitnah tersebut.
Ustadz Basyir menegaskan bahwa Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wassallam sebagai nabi terakhir sudah memberikan banyak isyarat dan tanda menjelang dekatnya akhir zaman.
“Dan datangnya kiamat besar, riwayat-riwayat itu bercerita tentang fitnah, petaka, huru-hara, peperangan dan pembunuhan,” katanya.
Untuk itu, Ustadz Basyir berharapan umat Islam harus bersegera melakukan amal amal sholeh sebelum fitnah tersebut muncul.
Sementara itu, Amir Ansharu Syariah ustadz Muhammad Achwan berpesan kepada seluruh anggota yang berada di wilayah Nusra supaya Menguatkan ukhuwah dalam rangka meraih kemenangan bersama umat.
Reporter : Saad