Relawan Ansharu Syariah

Relawan Ansharu Syariah Cilacap Bantu Sound System dan Kipas Angin Untuk Mushola Al Kahfi

CILACAP (ansharusyariah.com)- Relawan Ansharu Syariah memberikan sumbangan berharga dalam bentuk donasi fasilitas kepada Mushola Al Kahfi di Gunung Reja, Sidareja, Cilacap, Jawa Tengah pada Jum’at (17/11/2023).

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai wujud kepedulian Relawan Ansharu Syariah terhadap kebutuhan infrastruktur masjid dan untuk meningkatkan kenyamanan ibadah bagi jamaah setempat.

Dalam upaya mulia ini, perangkat speaker toa dan kipas angin diserahkan kepada DKM Mushola Al Kahfi sebagai penerima manfaat.

DKM Mushola Al Kahfi menerima donasi ini dengan sukacita, mengakui kontribusi luar biasa dari Relawan Ansharu Syariah.

“Kami Ucapkan terimakasih kepada Relawan Ansharu Syariah yang telah memberikan seperangkat Speaker dan Kipas Angin kepada Mushola Al Kahfi ini, insyaaAllah akan bermanfaat untuk berbagai kegiatan ibadah di Mushola ini,” ucap Abdullah, selaku ketua DKM Mushola Al Kahfi.

Keberadaan fasilitas baru berupa Speaker dan Kipas Angin ini diharapkan bisa memberikan kenyamanan bagi jamaah serta memperkuat peran Mushola Al Kahfi sebagai pusat kegiatan keagamaan yang berdampak positif bagi komunitas sekitar.

“Mudah-mudahan dengan adanya fasilitas baru ini bisa menjadi wasilah untuk mengundang Jamaah Shalat berjamaah lebih banyak lagi, serta membuat jamaah nyaman dalam beribadah,” ungkap Ustadz Farid selaku koordinator Relawan Ansharu Syariah Sidareja.

Ustadz Farid berharap, aksi kebaikan tersebut menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk turut serta dalam upaya meningkatkan kualitas fasilitas Masjid di sekitar mereka.

Lihat lebih banyak

Artikel terkait

Back to top button