News

Sambut Bulan Suci Ramadhan, Ansharu Syariah Jember adakan Pengajian Bersama Masyarakat

JEMBER (ansharusyariah.com)- Sambut Ramadhan, Jamaah Ansharu Syariah Jember adakan pengajian bersama masyarakat. Acara yang diadakan Rabu (7/3/2024) ini bertujuan untuk memberikan bekal motivasi dan keilmuan agar maksimal beribadah selama Ramadhan.

Bekerja sama dengan Tim Dai Mimbar Dakwah Indonesia (MDI), kajian ini mengajak para peserta untuk bersegera berlari dalam kebaikan sebagaimana yang termaktub di QS Ali Imron ayat 133.

“Ada 2 jaminan yang Allah janjikan melalui ayat ini. Ampunan-Nya dan Surga yang seluas langit dan bumi. Tidakkah kita tergugah?,” ungkap Ustadz Widya Laksono, selaku pemateri dalam pengajian tersebut.

Peluang-peluang itu, lanjutnya, akan kita dapati semuanya selama Ramadhan yang tinggal menghitung hari kedatangannya.

“Siapapun berhak memaksimalkan peluang tersebut. Tak pandang usia, status sosial dan dimana saja berada,” motivasinya.

“Sebagaimana tujuan berpuasa Ramadhan adalah untuk ketaqwaan. Mari kita jadikan persiapan kita melalui kajian ini sebagai bekal terbaik, yakni bekal meningkatkan ketaqwaan,” pungkasnya.

Reporter: Budi

Lihat lebih banyak

Artikel terkait

Back to top button