Press Rillis

Siaran Pers Jamaah Ansharu Syariah Tentang: Imbauan Gerakan Taubat Nasional

Wahai manusia, bertakwalah kepada Tuhanmu. Sesungguhnya guncangan hari Kiamat itu adalah sesuatu yang sangat besar. (QS Al-Hajj : 1).

Telah tampak kerusakan di darat dan di laut  disebabkan perbuatan tangan manusia.
(Melalui hal itu) Allah membuat mereka merasakan sebagian dari (akibat) perbuatan mereka agar mereka kembali (ke jalan yang benar). QS. Al-Rum : 41).

Pada Masa Umar bin Al-Khaththab terjadi gempa, sebagaimana diriwayatkan oleh Ibnu Abi Syaibah dari Nafi’ dari Sofiyah. Umar berseru, ”Wahai kalian, Apa ini? Alangkah cepatnya, apa yang terjadi dengan kalian? Jika gempa ini terjadi lagi, maka aku tidak akan tinggal di sini!”

Umar bin Khaththab risau dengan yang dilakukan penduduk negeri. Ketika penduduk negeri banyak melakukan masksiat, penyimpangan, perbuatan nista dan kedzaliman, maka akan terjadi kerusakan di muka bumi.

Kerisauan Umar bin Khaththab merupakan kerisauan kita semua sebagai bangsa yang tengah menghadapi ujian dari Allah Subhanahu wa Ta’ala. Oleh karena itu, Ansharu Syariah menyerukan kepada seluruh elemen bangsa untuk melakukan pertaubatan nasional dengan:

  1. Pemerintah mengeluarkan kebijakan untuk menutup sarana dan prasarana yang dijadikan tempat kemaksiatan dan transaksi barang haram dimanapun berada.
  2. Mengingatkan kepada pemerintah dan para pejabat agar menjadi tauladan yang baik dengan berlaku adil dan berpihak kepada kepentingan rakyat daripada kepentingan pribadi dan golongannya.
  3. Menyerukan kepada seluruh elemen dan komponen bangsa agar menghentikan kemaksiatan, saling mendzalimi dan menistakan. Mari kita berta’awun dalam kebajikan dan ketakwaan.
  4. Menyerukan kepada seluruh elemen dan komponen bangsa untuk meningkatkan ukhuwah, memperbanyak shodaqoh dan beristighfar.

Demikian Imbauan dari kami, semoga Allahl melindungi dan memuliakan Islam dan melindungi Kaum Muslimin. Amien Yarobbal Alamin.

Hasbunallahu wani’mal wakiil, ni’mal maula wa ni’mannashiir.

Wassalamualaikum wr. Wb.

Jakarta, 11 Jumadil Ula 1444H / 04 Desember 2022M.

Abu Al-Iz,Lc, MA
Juru Bicara

Download File PDF disini:

Lihat lebih banyak

Artikel terkait

Back to top button